TULISAN
PEREKONOMIAN INDONESIA 2
Nama : Indina
Tarziah
NPM :
23212683
Kelas : 1EB18
BISNIS
BUSANA MUSLIM
I.
PENDAHULUAN
Memulai
suatu usaha pasti akan menjadi hal yang tidak mudah pada awalnya. Dengan adanya
niat dan tekad yang kuat, maka sebuah bisnis bisa bertahan dan melejit asalkan
ada usaha untuk mewujudkannya. Banyak jenis usaha yang bisa dilakukan untuk
mendapatkan keuntungan yang cukup besar. Bisnis pakaian termasuk bisnis busana
muslim bisa menjadi salah satu jenis bisnis yang memiliki prospek yang
cukup menjanjikan. Saat ini semakin banyak perempuan yang berbisnis pakaian
muslim. Tidak hanya para artis yang menggeluti bisnis ini, masyarakat umum pun
juga telah mulai menjalankan bisnis pakaian muslim. Produk pakaian muslimah
sangat banyak dicari pembeli pada saat hari raya islam seperti idul adha dan
idul fitri terutama dibulan puasa atau menjelang lebaran. Model produk pakaian
muslim saat ini semakin variatif dan menarik juga tidak ketinggalan jaman,
modis dan nyaman dipakai. Selain butik pakaian muslim kita pun dapat menjual
berbagai aksesoris lainnya seperti jilbab, kerudung, mukena, kopiah, sarung
dll. Jenis pakaian muslim dan muslimah yang cukup khusus ini membuat bisnis
pakaian muslim akan sangat menguntungkan.
II.
ISI
Saat
ini banyak kita lihat adanya butik yang menjual jilbab dan busana muslim
beserta perlengkapannya. Mulai dari gamis atau abaya, baju koko, kebaya muslim,
mukena, sajadah, peci, sarung dan berbagai aksesoris lainnya. Biasanya butik
baju muslim tersebut pasti menjual jilbab dan kerudung. Ada butik yang hanya
menjual jilbab saja dengan berbagai aksesorisnya. Seperti jilbab yang terbuat
dari bahan katun, sifon, sutra, spandek dan berbagai jenis lainnya. Saat ini
banyak kita temui wanita berjilbab mulai dari anak-anak, remaja, dewasa, sampai
lanjut usia. Berbagai macam model jilbab seperti model pashmina, segi empat,
jilbab langsung pakai, sampai jilbab anak. Berbagai jenis dan bahan jilbab
menjadikan banyak pilihan bagi konsumen untuk memilih sesuai dengan kebutuhan,
keinginan, dan model yang berkembang. Semua memiliki pangsa pasar masing-masing
sesuai dengan minat konsumen.
Bisnis
jilbab mulai menjamur di kalangan wanita muslimah. Hal ini terjadi karena
kebutuhan dan keinginan akan jilbab yang meningkat tajam. Produk ini sangat
banyak dicari pembeli pada saat hari raya islam terutama saat memasuki bulan
Ramadhan dan menjelang hari raya Idul Fitri dan Idul Adha. Banyak wanita dan
remaja putri yang mengenakan jilbab atau kerudung untuk memepercantik
penampilan mereka saat bersilaturahmi kepada sanak keluarga.
Dalam bisnis busana muslim ini pelaku usaha mencoba untuk mengikuti perubahan tren mode pakaian muslim untuk membuat bisnis mereka lebih maju. Mereka melakukan inovasi agar menarik perhatian para muslim dan muslimah untuk mau mengenakan pakaian yang tertutup. Bisnis jilbab dan kerudung adalah salah satu bisnis yang memiliki kemungkinan rugi yang sangat kecil karena jilbab dan kerudung merupakan produk yang tidak mudah rusak dengan penyimpanan yang benar, keterampilan dalam menciptakan inovasi serta mengkombinasikan jilbab dan kerudung dengan gaya yang up to date akan membuat kerudung dan jilbab tersebut walaupun bermodel lama tetap akan laku dijual.
Berbagai macam pernak-pernik atau aksesoris sebagai pelengkap jilbab dan kerudung banyak dicari oleh wanita muslimah agar mempercantik jilbab yang dikenakan. Karena kebutuhan akan aksesoris pelengakap ini, maka ketika kita berniat untuk mendirikan bisnis jilbab dan kerudung, aksesoris pelengkap bisa menjadi tambahan pemasukan bagi perkembangan bisnis pakaian muslim ini.
Bisnis ini bisa dilengkapi dengan teknik pemasaran online yang mengandalkan internet sehingga penjualannya menjangkau pangsa pasar yang lebih luas, dengan mengirimkan barang lewat jasa pengiriman paket. Kita juga bisa melakukan promosi dengan memanfaatkan jejaring sosial seperti Twitter dan Facebook atau bisa juga membuat sebuah website seperti blog, wordpress dan lainnya yang akan memajang berbagai produk jilbab dan kerudung dari koleksi yang kita miliki kemudian mengupload foto produk dan menerima pemesanan secara online. Bisa juga menawarkan produk melalui smartphone semacam blackberry.
Bisnis ini juga bisa dilakukan di rumah
seperti bisnis rumahan yang akan menghemat biaya dari biaya sewa tempat, sewa
operasional dan biaya transportasi karena dapat memanfaatkan rumah sebagai
sarana prasarana usaha busana muslim seperti jilbab dan kerudung dan kebanyakan
dijalankan oleh ibu-ibu rumah tangga yang ingin berbisnis untuk menambah
pemasukan keluarga. Cara pemasaran bisa dilakukan dengan mempromosikan jilbab
dan kerudung kepada tetangga, teman penganjian, saudara dan berbagai sarana
lainnya.
III.
PENUTUP
Bisnis busana muslim seperti jilbab dan kerudung
mulai banyak diminati oleh wanita muslimah karena kebutuhan dan keinginan yang
meningkat tajam. Bisnis busana muslim bisa menjadi salah satu jenis
bisnis yang memiliki prospek yang cukup menjanjikan. Dalam bisnis busana muslim
ini pelaku usaha mencoba untuk mengikuti perubahan tren mode pakaian muslim
untuk membuat bisnis mereka lebih maju. Mereka melakukan inovasi agar menarik
perhatian para wanita muslimah.
IV.
DAFTAR PUSTAKA
Tidak ada komentar:
Posting Komentar